Display Profit
Saham: Profit ditampilkan dalam bentuk persentase (%), yang menggambarkan pertumbuhan modal dari investasi.
Forex: Profit ditampilkan dalam pips, yang merupakan unit perubahan harga terkecil di pasar Forex. Ini membuat analisis pergerakan harga menjadi lebih spesifik.
Peluang Trading
Saham: Biasanya hanya mengizinkan posisi Long, yaitu membeli saham dengan harapan harga naik.
Forex: Memiliki dua arah trading, yaitu Long (membeli) dan Short (menjual). Hal ini memungkinkan para trader untuk mendapatkan keuntungan baik ketika harga naik maupun turun. Praktik Short Selling juga umum dilakukan dalam trading Forex.
Sesi Trading (Jam Trading)
Saham: Mengikuti sesi trading Bursa Efek Indonesia yang diperdagangkan dari jam 9.00 hingga 16.00 WIB, dari hari Senin hingga Jumat.
Forex: Pasar Forex beroperasi 24 jam sehari, dari hari Senin hingga Jumat. Hal ini memungkinkan para trader untuk melakukan transaksi kapan saja sesuai dengan preferensi dan jadwal mereka.
Rekomendasi Modal Awal
Saham: membutuhkan modal awal yang cukup besar, minimal Rp 5 juta hingga 10 juta, tergantung pada harga saham yang dibeli. Hal ini dikarenakan tak ada leverage pada saham Indonesia, sehingga lot harus dibeli dengan modal relatif besar.
Forex: Membutuhkan modal awal yang lebih rendah, bahkan bisa kurang dari 1 juta. Hal ini membuat pasar Forex lebih dapat diakses oleh investor dengan modal terbatas.
Volatilitas dan Resiko
Saham: Volatilitas biasanya terkontrol, karena terdapat mekanisme Auto Reject Atas atau Bawah yang dapat melindungi investor dari fluktuasi harga yang ekstrim.
Forex: Volatilitas cenderung lebih tinggi, karena adanya penggunaan leverage yang dapat memperbesar potensi perolehan keuntungan. Sayangnya, hal ini juga berarti meningkatkan resiko dalam trading Forex dibandingkan dengan saham.
Goal Utama Trading
Saham: Umumnya digunakan untuk investasi jangka panjang, dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan dari kenaikan harga saham serta dividen.
Forex: Biasanya digunakan untuk trading jangka pendek, terutama Scalping, dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan dari fluktuasi harga yang cepat dalam jangka waktu singkat.